Kami adalah perusahaan maintenance/ reparasi diesel engine kapal, dengan kantor pusat di Jepang.
Kami adalah salah satu dari workshop marine/kapal dengan fasilitas level internasional, di Indonesia. Tujuan kami adalah untuk menjadi solusi & rekan dari customer perusahaan pemilik kapal, untuk permasalahan pemeliharaan engine kapal.
Workshop kami dilengkapi oleh mesin & tool yang terbaik. Budaya kerja kami mengutamakan untuk melakukan 'improvement' setiap hari & menghilangkan berbagai kemubaziran. Dikarenakan itu, lokasi kerja bersih & rapi, proses kerja ringkas, safety terjaga, stress rendah, kualitas pekerjaan tinggi & kami juga terbuka untuk berbagai masukan demi meningkatkan kinerja di lapangan.
Pesan untuk yang ingin melamar ke tempat kami: masa depan anda tetap di tangan anda sendiri. Apabila mampu menguasai berbagai keahlian & memberikan kontribusi signifikan ditempat kami, akan ada jalan untuk anda sebagai marine engineer profesional.
Kualifikasi & keahlian
- Tidak bermasalah untuk bekerja diatas kapal & dinas berhari-hari.
Nilai tambahan
- Mampu memakai alat ukut presisi, seperti micrometer.
- Dapat berbahasa Inggris.
Sebelum melamar
- Wawancara akan dilakukan di workshop kami di Jakarta & dikarenakan itu mohon hanya melamar apabila dapat datang ke Jakarta.
- Lokasi perusahaan/workshop berada di Kapuk, Jakarta Barat/Utara. Pastikan anda bersedia untuk tinggal disekitarnya, apabila diterima.
- Mohon dipastikan sebelum melamar, anda tidak memiliki kendala apabila mengajukan berhenti kerja di tempat kerja sekarang.
- Setiap pelamar diminta untuk menuliskan kalimat singkat (limit 100 kata):
- Alasan anda ingin bergabung dengan kami.
- Background & skill anda yang dapat memberikan kontribusi.
- Skill terbaik anda & contoh hasil kerja yang paling dibanggakan.
- Yang terpilih akan diemail kembali untuk undangan interview.
- Interview. Interview dilakukan pada hari Sabtu.
- Judul email bebas, tapi mohon ditambah kode #rcrtmnt. Ini untuk mengirimkan email anda pada departemen yang terkait. Contoh: Budi Febriani #rcrtmnt
Tugas & tanggung jawab
- Belajar untuk melakukan teknis pekerjaan pneumatic sistem kapal.
Karakter yang dicari
- Kemauan tinggi untuk belajar hal baru.
- Mampu bekerja secara individu & tim.
- Dapat berkomunikasi dengan baik.
Catatan lain
- Untuk gaji akan ditentukan dari keahlian/ skill yang dimiliki.
#J-18808-Ljbffr